Jumat, 03 Agustus 2012


Proposal

Yayasan Masyarakat Pecinta Kaligrafi Islam
(Y-MAPKIS)
Islamic Calligraphy Society
Kalimantan Timur


Menggelar:





1000 PeLukis Kaligrafi Islam
”Generasi Kreatif & Pacu Prestasi”
”1000 Pelukis berkarya sebagai wujud kecintaan terhadap seni terindah dan tertua”


Assalamu’alaikum, Wr Wb.
A. Latar Belakang

Kaligrafi Islam sebagai seni tertua (sudah ada sebelum al-Qur’an di turunkan berkembang setelah al-Qur’an diturunkan) dan dikatakan seni yang suci, selalu berkembang dan senantiasa dipertahankan, memiliki nilai yang sangat mulia dan dijadikan media dakwah, pendidikan, penyejuk jiwa, media seni dan media berkarya.

Generasi Kreatif merupakan wujud dari sebuah bentuk inisiatif lembaga Yayasan Masyarakat Pecinta Kaligrafi Islam (Y-MAPKIS) (Islamic Calligraphi Society) Kalimantan Timur mensosialisasikan serta membawa semua kaum muslim untuk mengingat akan tanggung jawab dalam mengangkat posisi seni Islam agar senantiasa dicintai, tumbuh, berkembang dan dijaga oleh umat Islam sampai akhir zaman.

Generasi Kreatif merupakan visi dan tujuan yang membawa semangat untuk membangkitkan minat & bakat, memacu prestasi dari sebuah potensi dukungan dan kekuatan yang dapat diarahkan untuk kemajuan dan mendukung pembangunan Daerah dan bangsa Indonesia. Dalam hal ini untuk memberikan pengajaran dan menumbuhkan kecintaan dikalangan generasi Islam di Provinsi Kalimatan Timur berbagai upaya dapat dilakukan baik melalui kegiatan sosialisasi, seminar, pelatihan termasuk lomba-lomba, sehingga pada masa depan pengetahuan, pengalaman, semangat dan kreatifitas akan semakin bertambah.

Yayasan Masyarakat Pecinta Kaligrafi Islam (Y-MAPKIS) (Islamic Calligraphi Society) Kalimantan Timur merupakan organisasi wadah pembinaan dan pengembangan yang merupakan aset sekaligus mitra berbagai pihak termasuk Pemerintah (government’s). Y-MAPKIS pada penghujung tahun 2012 dan menyambut/ menyemarakkan Tahun Baru Islam 1434 H, bermaksud menyelenggarakan kegiatan 1000 PeLukis Kaligrafi Islam sebagai wujud tanggung jawab dalam mensosialisasikan dan wadah silaturrahmi segenap pecinta kaligrafi Islam di Kalimantan Timur. Besar harapan kami kegiatan Generasi Kreatif yakni 1000 PeLukis Kaligrafi Islam dapat pengakuan dan penetapan oleh Musium Rekor Indonesia (MURI).

B. Tujuan Kegiatan

1. Terjalinnya silaturrahmi dan ukhuwah Islamiyah, khususnya dikalangan generasi muda, para pecinta kaligrafi Islam di Kalimantan Timur.
2. Memberikan motivasi dan kreativitas, wawasan dan pengetahuan tentang kaligrafi Islam serta mensosialisasikan atau memasyarakatkan kaligrafi Islam sebagai budaya Islam
3. Menumbuhkan dan Mengembangkan minat dan bakat Generasi Muda Islam dalam bidang Kaligrafi Islam.
4. Mendukung Program Pemerintah dalam pembinaan generasi muda khususnya pada bidang seni Kaligrafi Islam.

 C. Tema
Yayasan Masyarakat Pecinta Kaligrafi Islam (Y-MAPKIS) (Islamic Calligraphi Society) Kalimantan Timur menggelar kegiatan tahun 2012 ini dengan tema ”1000 Pelukis berkarya sebagai wujud kecintaan terhadap seni terindah dan tertua”.

D. Kegiatan
1. Kegiatan 1000 PeLukis Kaligrafi Islam
Kegiatan ini diharapkan membawa semangat bersama dalam menumbuhkan bakat & minat generasi muda. Kegiatan melukis atau menggambar menorehkan kuas atau pena pada media gambar merupakan kegiatan yang sudah dikenalkan pada setiap individu sejak dini. Sehingga semangat itu perlu diarahkan pada Seni Kaligrafi Islam untuk selanjutnya dapat menjadi kecintaan untuk selamanya. Dengan semangat kreatif dan pacu prestasi generasi muda, ajang ini semoga menjadi motivasi semua pihak kearah yang lebih positif.

Harapan/Cita:
Kegiatan ini diharapkan menjadi penetapan dan pengakuan oleh Musium Rekor Indonesia (MURI) PeLukis Kaligrafi Terbanyak.

a). Jenis Lukisan, Tulisan dan Bahan
Lukisan ini menggunakan pendekatan kontemporer dan tulisan berkaidah kaligrafi Islam, misal: khufi, farisi, diwani, naskhi, dll, Ayat berupa ayat-ayat pendek, atau cukup satu ayat saja misal: surat al asr, annas, al kautsar, atau Alhamdulillahirabbil a’lamin, Astagfirullahal Adzim, dll.
Bahan menggunakan kanvas, Kertas Karton ukuran 40x50 / orang peserta, Cat minyak / cat air.

b). Waktu dan Tempat
Pendaftaran peserta di mulai sejak tanggal 2 Agustus/d 10 Nopember 2012 di Sekretariat Y-Mapkis Jl. Danau Maninjau Gg. 2 No. 44 RT. 14 Samarinda.
Atau melalui SMS ke no
sedangkan Waktu pelaksanaan kegiatan ini pada hari Kamis 15 Nopember 2012 / 1 Muharram 1434 H, jam 08.30 – 14.00 wita, bertempat di Masjid Islamic center Kaltim* (menunggu hasil konfirmasi) Jl. Untung Suropati Karang Asam Samarinda.

c). Peserta
Peserta / PeLukis dalam kegiatan ini diwajidkan mendaftarkan diri, dan berasal dari Perorangan (individu), Peserta Umum atau melalui koordinasi sekolah/madrasah, yaitu Siswa-siswi MTs, SLTP dan MA, SLTA serta Mahasiswa. Total jumlah 1000 orang/ PeLukis Se Kalimantan Timur dan mendaftar di panitia pelaksana.
Peserta diharapkan berasal dari Kota Samarinda: 700 orang, Kab. Kutim/Kota Bontang 100 orang, Kab.Kukar 100 orang, Kota Balikpapan/PPU/Paser 100 orang.
Kontribusi perorang Rp. 30.000 (tiga puluh ribu rupiah)

d). Fasilitas Peserta
Panitia akan menyediakan dan memberikan kepada setiap peserta:
(1). Baju Kaos Kegiatan,
(2). Sertifikat / Piagam penghargaan kegiatan 1000 PeLukis Kaligrafi
(3). Konsumsi (snack),
(4). Bahan kanvas/ Kertas Karton ukuran 40x50 / orang peserta,
(5). Peralatan lukis dan Cat minyak / cat air, dibawa peserta.
(6). Snack/ minuman

e). Media Promosi
Panitia akan menyampaikan Informasi ini melalui media Cetak seperti:
(1). Kaltim Pos,
(2). Samarinda Pos,
(3). Tribun Kaltim,
(4). Web, Blog,
(5). Media nasional
(6). TV Pusat dan Lokal & Radio-radio Lokal dan
(7). Spanduk-spanduk / Baner.

2. Kegiatan Peatihan Kaligrafi Islam
Kegiatan ini dilaksanakan pada bulan Oktober dan awal Nopember 2012, , dengan pelatihan ini diharapkan akan mempersiapkan peserta yang akan ikut serta dalam kegiatan 1000 pelukis kaligrafi Islam, dan akan di laksanakan dibeberapa tempat. dengan ketentuan tersendiri/terpisah dari edaran ini.

E. Panitia
Adapun panitia pelaksana pada kegiatan ini adalah personil atau anggota dari Y-MAPKIS Kalimantan Timur, dan mempertanggung jawabkan semua kegiatan dan kepanitian.

F. Penutup
Demikian gambaran singkat /edaran kegiatan ini dibuat, agar dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan semua pihak. Untuk memberikan dukungan dan partisipasinya ikut menyukseskan seluruh rangkaian kegiatan ini.
Semoga Allah SWT memberikan kepada kita, ridha dan rahmat-Nya dalam kita menjalankan aktivitas-aktivitas kehidupan ini.
Adapun hal yang kurang jelas dapat ditanyakan ke panitia pelaksana, dan informasi terbaru akan disampaikan menyusul
Wassalamu’alaikum, Wr Wb

Samarinda, 2 Juli 2012
Y-MAPKIS